Selasa, 26 Februari 2013

cara sharing data

cara mensharing data :

-buka windows explorer
-klik my dokument yang akan di sharing
-klik kanan
-cari sharing and scurity
-muncul program "file properties"
-sentang pada network sharing and scurity
-sentang 2 kata tersebut
-muncul tampialan sharing
-klik applay
-klik ok
-selesai.

langkah -langkah mengambil file/folder:
-start
-searah
-pilih computer or people
-a computer on the network di klik ambil datanya
-isikan ip addres yang akan kita ambil datanya
-atau tulis komputer no.berapa searah
-pilih data yang akan diambil
-setelah itu kita tinggal mengcopy
-selesai

Jumat, 25 Januari 2013

Troubleshooting komputer


Cara Mengatasi Troubleshooting Hardware Pada Komputer
Troubleshooting Komputer
Troubleshooting adalah adanya suatu masalah atau adanya ketidak normalan pada komputer kita. Masalah komputer atau troubleshooting dibagi menjadi 2 troubleshooting hardware dan troubleshooting software.
Troubleshooting hardware biasanya ditandai dengan komputer tidak dapat menyala, monitor mati dan lain sebagainya. Sedangkan troubleshooting softwareditandai dengan lambatnya kinerja komputer dan lain-lain. Meski tidak menutup kemungnkinan juga gejala-gejala lambatnya komputer terjadi tidak hanya pada software tetapi juga troubleshooting hardware.
Cara mengatasi troubleshooting standard pada komputer bisa dikatakan pertolongan pertama pada komputer yang terjadi masalah analisa troubleshooting tersebut dan bagaimana cara mengatasinya bisa simak solusi troubleshooting hardware pada pc komputer.
Pada pembahasan kali ini akan dibahas lebih fokus cara mengatasi troubleshoting hadrware pada pc komputer anda, Sebagai berikut :
  1. Periksa aliran listrik ke komputer : Kabel Power, Power suply periksa kembali sudah terpasang dengan baik dan benar dan tidak ada masalah
  2. Pastikan pemasangan komponen-komponen komputer dengan benar : Pastikan tidak ada komponen yang kendor dalam pemasanganya.
  3. Pastikan Kabel Monitor terpasang dengan benar : Kabel monitor terhubung dengan monitor secara benar
  4. Analisa suara komputer “beep” : Periksa dan analisa suara yang keluar pada pc speaker dengan berbagai kode berikut.
Berikut ini adalah kode analisa suara troubleshooting tersebut :

  • Bunyi ‘beep’ pendek 1 kali, artinya sistem telah melakukan proses Boot dengan baik.
  • Bunyi ‘beep’ pendek 2 kali, artinya ada masalah pada konfigurasi atau seting pada CMOS.
  • Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 1 kali, artinya ada masalah pada Motherboard atau DRAM.
  • Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 2 kali, artinya ada masalah pada monitor atau VGA Card.
  • Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 3 kali, artinya ada masalah pada Keyboard.
  • Bunyi ‘beep’ panjang 1 kali dan pendek 9 kali, artinya ada masalah pada ROM BIOS.
  • Bunyi ‘beep’ panjang terus-menerus, artinya ada masalah di DRAM.
  • Bunyi ‘beep’ pendek terus-menerus, artinya ada masalah penerimaan tegangan (power).
Pada beberapa merk Motherboard akan mengeluarkan bunyi beep beberapa kali apabila temperatur processornya terlalu tinggi (panas).
Meski ada kemungkinan juga terdapat perbedaan pada bunyi “beep” pada setiap merk motherboard tidak ada salahnya anda lebih bisa mencermati dan mengamati troubleshooting yang terjadi pada komputer anda. Karena pada dasarnya analisa suara ini tidaklah kaedah pasti dalam pendeteksian troubleshooting tapi bisa mejadi wacana bagi kita apabila terjadi troubleshooting pada komputer kita.
Hardware Pendeteksian Masalah :
  1. Power Supply
  2. Motherboard
  3. Speaker
  4. RAM
  5. VGA Card + Monitor
  6. Keyboard
  7. Card I/O
  8. Disk Drive
Cara Mudah Menganalisa Troubleshooting
Apabila terdapat problem komputer disertai sistem masih memberikan tampilan pesan pada monitor atau disertai dengan bunyi beep 1 atau 2 kali, maka kemungkinan letak permasalahan ada di komponen nomor 6, 7, dan 8 yaitu pada Keyboard, Card I/O, dan Disk Drive.
Apabila terdapat problem disertai sistem memberikan kode bunyi “beep” lebih dari 2 kali, maka kemungkinan letak permasalahan ada di komponen nomor 4 dan 5, yaitu RAM, VGA Card dan Monitor.
Sedangkan untuk masalah yang tidak disertai pesan pada monitor atau kode bunyi beep,kemungkinan besar letak permasalahan ada di komponen nomor 1 dan 2, yaitu Power Suplly dan Motherboard.
Untuk tahap awal, analisa terlebih dahulu ada dibagian manakah troubleshooting hardware komputer tersebut. Kemudian anda bisa mencabut atau melepaskan hardware yang kira-kira terjadi troubleshooting kemudian pasangkan kembali dengan pasti dan periksa secara tepat tidak ada kelonggaran dalam pemasangan kembali hardware tersebut.

Jumat, 11 Januari 2013

cara membuat blog

Langkah awal untuk membuat sebuah blog :


1. Sobat diwajibkan memiliki sebuah alamat email, saran saya pakailah layanan gmail dari google. untuk membuat email dari layanan google tersebut anda bisa langsung menuju ke Gmail, untuk lebih jelasnya perhatikan gambar dibawah ini.



2. Langkah selanjutnya isi data data diform yang disediakan, jangan lupa paling bawah klik Saya menyetujui persyaratan layanan dan kebijakan privacy google, setelah itu klik Langkah berikutnya lihat gambar dibawah.

3. Selanjutnya, klik kirim kode Verifikasi. lihat lagi gambar dibawah ya :)


4. sekarang cek ponsel anda, jika belum ada kode verifikasi dari google bisa dicoba lagi beberapa menit kemudian, gambar dibawah menggunakan modem, jadi kode verifikasinya langsung bisa di lihat dilayar laptop saya.

5. Masukin deh kode verifikasinya seperti dibawah ini


6. Selamat datang di akun Gmail anda, lalu klik Lanjutkan ke Gmail ya....



7. Sampai disini proses pembuatan akun Gmail sudah berhasil, sekarang ketahap selanjutnya ya...proses pembuatan blog. yaudah tanpa basa basi langsung buka tab baru di browser sobat ya, atau bisa langsung menekan (ctrl + T) buka blogger.com ya.... tinggal isi email dan sandi yang sama seperti di akun Gmail tadi. lalu klik Masuk


8. selanjutnya pilih Opsi profil blogger sobat, jika hanya membuat blogger sebaiknya klik yg sebelah kanan. lalu klik lanjutkan ke blogger.



9. Sampai tahap ini sobat sudah sukses membuat akun blog, tahap selanjutnya silahkan lihat gambar dibawah ini untuk jelasnya. perhatikan baik baik tahap 1, 2, dan 3. sebelum ada tulisan This blog address is available berarti nama blog yang ingin sobat buat sudah ada yang memiliki, silahkan ganti dengan nama lain, atau untuk mudahnya bisa tambahkan angka dibelakang alamat blognya, lihat contoh yang saya lingkari pada nomer 2 dibawah. setelah itu klik create blog.



10. Nah sekarang blog sobat sudah jadi, lihat keterangan dibawah ini, angka 1 adalah Judul blog yang sobat ciptakan pada tahap sebelumnya, lalu angka 2 adalah start posting. alias untuk memulai membuat artikel.


11. Setelah sobat klik start posting, sekarang saatnya sobat membuat sebuah artikel... perhatikan baik baik langkah langkahnya dalam membuat sebuah artikel. tentunya dimulai dari angka 1 ya...hehehe... untuk jelasnya lihat gambar dibawah ini.

Langkah-langkah cara membuat artikel di blog :

Angka 1 : merupakan judul artikel yang nanti akan diterbitkan, boleh apa saja. silahkan berekspresi melalui artikel sobat, narsis juga ga ada yang larang koq :)

Angka 2 : merupakan isi dari artikel, silahkan mengarang bebas, mau curhat, kasih tips, trik, info, atau apa saja yang sobat ketahui, klo artikelnya bermanfaat pasti banyak yang suka dengan blog sobat deh.

Angka 3 : merupakan Label, silahkan isi apa saja. contohnya seperti ini, misalnya judul artikel yang sobat buat adalah Tips melangsingkan tubuh, nah label tersebut bisa di isi dengan Tips sehat, atau yang lainnya. kan ga nyambung seandainya label tsb di isi dengan Ilmu komputer. :p

Angka 4 : Nah tahap ini adalah melihat dulu artikel sebelum diterbitkan, jika ada yang salah bisa dibenarkan dulu sebelum artikel diterbitkan.

Angka 5 : Jika pada tahap 4 sobat sudah yakin, sekarang tinggal klik Publish (Terbitkan)


12. Gambar dibawah ini merupakan contoh artikel yang sudah berhasil diterbitkan. dan untuk melihat artikelnya silahkan klik tombol view. selesai.... nah mudah bukan ?



13. Selamat Berkarya ya sob, oiya bagi sobat yang ingin tulisan hasil karyanya di publikasi di blog ini silahkan kirimkan artikel sobat ke email (indra_andriyadi@yahoo.com) jangan lupa link facebook kamu ya.  dengan catatan artikel merupakan hasil karya sendiri dan bukan hasil copy paste dari blog lain.

Senin, 10 Desember 2012

KOMPONEN-KOMPONEN DALAM KOMPUTER

 KOMPONEN-KOMPONEN DALAM KOMPUTER




 Sebelum kita membahas mengenai komponen-komponen yang ada pada computer, ada baiknya terlebih dahulu kita membahas pengertian dari Komputer itu sendiri. Kata komputer berasal dari bahasa Latin yaitu Computare yang artinya menghitung. Dalam bahasa Inggris disebut to compute. Secara definisi komputer diterjemahkan sebagai sekumpulan alat elektronik yang saling bekerja sama, dapat menerima data (input), mengolah data (proses) dan memberikan informasi (output) serta terkoordinasi dibawah kontrol program yang tersimpan di memorinya. Jadi cara kerja komputer dapat kita gambarkan sebagai berikut :
*) Input Device, adalah perangkat-perangkat keras komputer yang berfungsi untuk memasukkan data ke dalam memori komputer, seperti keyboard, mouse, joystick dan lain-lain.
*) Prosesor, adalah perangkat utama komputer yang mengelola seluruh aktifitas komputer itu sendiri. Prosesor terdiri dari dua bagian utama, yaitu Control Unit (CU) dan Aritmetic Logic Unit (ALU).
*) Memori adalah media penyimpan data pada komputer.
*) Output Device, adalah perangkat komputer yang berguna untuk menghasilkan keluaran, apakah itu ke kertas (hardcopy), ke layar monitor (softcopy) atau keluaran berupa suara. Contohnya printer, speaker, plotter, monitor dan banyak yang lainnya. Dari penjelasan diatas dapat kita simpulkan bahwa prinsip kerja komputer tersebut diawali memasukkan data dari perangkat input, lalu data tersebut diolah sedemikian rupa oleh CPU sesuai yang kita inginkan dan data yang telah diolah tadi disimpan dalam memori komputer atau disk. Data yang disimpan dapat kita lihat hasilnya melalui perangkat keluaran.
Setelah menerangkan sedikit mengenai pengetian Komputer dan Sistem kerjanya, berikut beberapa komponen-komponen pada Komputer :

*) Motherboard;
adalah komponen komputer tempat kita menancapkan atau memasangkan komponen-komponen komputer lainnya seperti processor, video card, sound card, hard disk, dan lain sebagainya. Motherboard berfungsi untuk menghubungkan setiap komponen-komponen komputer tersebut agar bisa saling berkomunikasi satu sama lain. Setiap motherboard memiliki spesifikasi-nya masing-masing, spesifikasi seperti processor apa yang didukungnya dan berapa kapasitas maksimal RAM yang didukung oleh motherboard tersebut.
*) Processor ;
Jika sebuah komputer diibaratkan sebagai seorang manusia, maka processor adalah otak manusia tersebut. Processor atau CPU (Central Processing Unit) adalah sebuah komponen komputer yang bertugas untuk mengeksekusi instruksi atau melakukan perhitungan-perhitungan. Sebelum membeli sebuah processor kalian harus mencari tahu terlebih dahulu socket processor apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah socket AM2, socket LGA 775, atau lain sebagainya.
*) RAM;
adalah singkatan dari Random Access Memory, yaitu sebuah komponen komputer yang berfungsi untuk menyimpan data sementara dari suatu program yang sedang kita jalankan dan data-data tersebut bisa diakses secara acak atau random. Sebelum membeli sebuah RAM kalian harus mencari tahu terlebih dahulu slot RAM apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah SDRAM, DDR, DDR2, atau lain sebagainya.
*) Video card;
adalah komponen komputer yang berfungsi untuk menghasilkan output gambar untuk ditampilkan di monitor. Sebelum membeli sebuah video card, kalian harus mencari tahu terlebih dahulu slot video card apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah slot PCI, AGP, PCI-X, PCI Express, atau lain sebagainya.
*) Sound Card;
adalah sebuah komponen komputer yang berfungsi untuk menghasilkan suara dan menyediakan port-port inputan dan outputan. Sound card biasanya telah disediakan secara onboard di motherboard-motherboard baru yang ada di pasaran saat ini, jadi kalian tidak perlu mengeluarkan dana ekstra untuk membeli sebuah sound card.
*) Hard disk;
adalah komponen komputer tempat kita menyimpan data. Semakin besar kapasitas hard disk yang kita miliki di komputer kita maka semakin banyak juga data yang bisa kita simpan di komputer kita tersebut. Sebelum membeli hard disk kalian harus mencari tahu terlebih dahulu interface hard disk apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah IDE, SCSI, SATA, atau lain sebagainya.
*) Optical Disc Drive
Walaupun tanpa sebuah optical disc drive komputer kita bisa nyala atau berfungsi, tetapi rasanya tanpa komponen komputer yang satu ini komputer kita seperti terisolasi dari dunia luar, terisolasi dari dunia luar maksudnya kita akan kesulitan jika suatu saat ingin meng-copy data, meng-install program, menonton film VCD atau DVD, yang semuanya tersimpan di dalam sebuah keping CD atau DVD. Optical Disc Drive ini bisa berupa CD-ROM, DVD-ROM, DVD-RW, Blue-Ray, atau lain sebagainya. Sebelum membeli sebuah optical disk drive kalian harus mencari tahu dulu interface apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah IDE, SATA, atau lain sebagainya.
*) Monitor;
adalah komponen komputer yang berfungsi untuk menampilkan gambar yang di-output dari video card. Monitor komputer yang banyak tersedia di pasaran saat ini adalah monitor CRT (monitor tabung) dan monitor LCD, namun saat ini kebanyakan orang-orang lebih memilih menggunakan monitor LCD (terutama di kantor-kantor) karena monitor LCD ini selain tampilannya lebih modern, juga memiliki kelebihan lainnya yaitu hemat space dan hemat listrik.
*) Keyboard;
adalah sebuah komponen komputer inputan yang berfungsi sebagai alat untuk mengetikkan sesuatu. Selain keyboard standard, keyboard komputer saat ini memiliki model bermacam-macam, seperti keyboard mini, keyboard fleksibel yang bisa dilipat, keyboard wireless yang menggunakan bluetooth, dan lain sebagainya.
*) Mouse;
adalah komponen komputer inputan yang berfungsi untuk menggerakan cursor di layar monitor kita dan untuk meng-klik sesuatu seperti tombol-tombol di sebuah program aplikasi. Mouse juga bermacam-macam modelnya, ada mouse standard, mouse untuk keperluan gaming, mouse wireless yang menggunakan bluetooth, dan lain sebagainya
*) Power Supply;
Ibarat sebuah mobil yang tidak bisa berjalan jika tidak memiliki bahan bakar, maka sebuah komputer pun tidak akan bisa nyala atau berfungsi jika tidak memiliki power supply atau PSU (Power Supply Unit) ini. Power supply adalah sebuah komponen komputer yang berfungsi untuk mensuplai arus listrik ke komponen-komponen komputer lainnya seperti motherboard, hard disk, optical disk drive, dan lain sebagainya.
*) Casing komputer;
adalah sebuah komponen komputer yang berfungsi sebagai tempat kita meletakkan atau menempelkan motherboard, power supply, optical disc drive, hard disk, dan lain sebagainya. Casing komputer ini dibedakan berdasarkan ukurannya yang sering disebut juga sebagai form factor (seperti ATX dan Micro ATX) dimana form factor ini mengacu kepada form factor motherboard yang didukungnya.

PERINTAH PERINTAH DALAM LINUX

PERINTAH PERINTAH DALAM LINUX

ls : untuk me-list file / directories didalam sebuah folder, sama seperti fungsi dir pada windows/dos.
ls -al  : menampilkan semua file, folder , dan atribut tiap file

cd : ubah folder
cd /usr/local/apache  : menuju folder /usr/local/apache/
cd ~  : ke folder home anda
cd –  : ke folder terahkir dimana kami masuki
cd ..  : menuju folder atas satu tingkat

cat : tampilakan isi file pada layar
cat filename.txt  : akan menampilkan isi file filename.txt pada layar anda

tail : mirip cat, tapi hanya membaca baris ahkir dari file
tail /var/log/messages  : melihat 20 baris terahkir(default) pada file /var/log/messages
tail -f /var/log/messages  : melihat secara simultan isi file ketika diupdate
tail -200 /var/log/messages  : tampilakan 200 baris terahkir pada layar

more : mirip cat, tetapi membuka file satu per satu daripada sekaligus
more /etc/usrdomains  : menelusuri file domain. tekan tombol ke halaman berikutnya, sampai berhenti

pico : editor yang mudah digunakan hampir mirip dengan "nano".
pico /home/elvis/public_html/index.html  : edit halaman index untuk user  Elvis' website

grep : mencari pola didalam file.
grep root /etc/passwd  : menampilkan semua yang sesuai dengan kata "root" didalam file /etc/passwd
grep -v root /etc/passwd  : tampilkan semua baris yang sesuai dengan kata "root"

touch : membuat sebuah file kosong
touch /home/elvis/public_html/404.html  : membuat sebuah file kosong dengan nama 404.html didalam folder /home/elvis/public_html/

ln : membuat "links" antara file dan folder.
ln -s /usr/local/apache/conf/httpd.conf /etc/httpd.conf : ketika kamu edit /etc/httpd.conf file asli/original akan ikut terupdate, tapi ketika kamu hapus link file original tidak akan terhapus.

rm : hapus sebuah file.
rm filename.txt  : hapus filename.txt, tanpa konfirmasi
rm -f filename.txt  : hapus filename.txt, tanpa konfirmasi
rm -rf tmp/  : menghapus seluru isi didalam folder tmp, termasuk semua file, subdfolder. HATI – HATI UNTUK PENGUNAANNYA

last : tampilkan history siapa yang sudah login.
last -20  : tampilkan hanya 20 baris terahkir login
last -20 -a  : tampilkan hanya 20 baris terahkir login, dengan hostname

w  : menampilkan siapa yang saat ini sendang login dan mengunakan IP berapa.
netstat  : menampilkan semua koneksi network saat ini.
netstat -an  : menampilkan semua koneksi ke server, berisi source dan destination IP's dan ports
netstat -rn  : menampilkan routing tabel untuk semua IP's bound ke server

file : upaya untuk menebak jenis file dengan melihat isi konten
file *  : tampilkan semua list file didalam folder

du : tampilkan pengunaan hardisk.
du -sh  : memapilkan ringkasan, yang dapat dimengerti dengan total pemakain disk dalam sebuah folder yang sedang terbuka directory , termasuk subfolder
du -sh *  : sama seperti diatas, tapi tiap fil dan folder. sangat membantu ketika mencari file terbesar pada hardisk.

wc : hitung kata.
wc -l filename.txt  : memberitahukan berapa banyak baris didalam file filename.txt

cp : copy sebuah file
cp filename filename.bak  : copy filename dengan nama filename.bak
cp -a /home/elvis/new_design/* /home/elvis/public_html/  : copy semua file, dengan permissionnya dari satu folder ke folder lain

karakter KHUSUS pada LINUX.
Cara jalankan perintah linux secara bersamaan
Seperti ketika anda ingin menjalakan 2 perintah yang berbeda tapi ingin anda jalankan pada satu baris

* simbol | karakter ini disebut pipe, ini akan mengambil program yang satu dan "pipe" mengunakan program yang lainnya

> simbol ini artinya membuat file baru, mereplace isi apa saja yang sudah ada sebelumnya

>> simbol ini artinya menambahkan data ke sebuah file, dan membuat file baru jika belum ada,

< mengirim masukan dari sebuah file kedalam sebuah perintah

grep User /usr/local/apache/conf/httpd.conf | more
ini akan menampilkan semua baris yang sesuai dengan kata "User" dari file httpd.conf, hasil akan ditampilakan pada satu layar

last -a > /root/lastllogins.tmp
ini akan menampilkan semua histroy yang sudah login file ini disebut lastlogins.tmp dalam folder home root's

tail -10000 /var/log/exim_mainlog | grep domain.com | more
this will grab the last 10,000 lines from the file /var/log/exim_mainlog, find all occurances of domain.com (the period represents 'anything', comment it out with a
so it will be interpreted literally), then send it to your screen page by page

netstat -an | grep :80 | wc -l
shows how many active connections there are to apache (httpd runs on port 80)

mysqladmin processlist | wc -l
show how many current open connections there are to MySQL
We have covered a few common command that server administrators use, however we have not even scratched the surface.

macam macam topologi

PENGERTIAN DAN MACAM - MACAM TOPOLOGI JARINGAN KOMPUTER

Topologi Jaringan Komputer

Topologi Jaringan Komputer – Jika kita berbicara tentang teknologi jaringan komputer maka tidak bisa dilepaskan dengan topologi jaringan komputer. Jaringan komputer sendiri merupakan sekelompok komputer yang saling berhubungan dengan menggunakan sebuah protokol komunikasi melalui sebuah media komunikasi. Sedangkan topologi jaringan komputer merupakan sebuah pola hubungan antar terminal dalam suatu sistem jaringan komputer.
Keberadaan topologi jaringan komputer sangat dibutuhkan untuk membangun suatu jaringan komputer. Oleh karena itu pada kesempatan posting kali ini saya akan sharing tentang macam-macam dari topologi jaringan komputer yang biasanya digunakan, setelah pada kesempatan yang lalu saya sharing sebuah artikel tentang seribu pernak-pernik ponsel android.


MACAM - MACAM TOPOLOGI


Topologi Jaringan Komputer 1 : Topologi Bus
topologibus Topologi Jaringan Komputer
Topologi Bus
Topologi jaringan komputer yang biasanya digunakan pada waktu dulu adalah topologi bus. Pada topologi bus ini semua komputer di hubungkan menggunakan satu jalur komunikasi (kabel BNC) di mana pada kedua ujung jalur yang digunakan ditutup dengan sebuah terminator. Terminator merupakan sebuah perangkat yang menyediakan ketahanan listrik untuk menyerap sinyal-sinyal transmisi pada akhir sambungan.
Topologi jaringan komputer dengan topologi bus memiliki beberapa keuntungan dan kerugian yaitu :
Keuntungan :
  • Biaya murah, karena media transmisi berupa akbel tidak dibutuhkan terlalu banyak.
  • Setiap komputer bisa terhubung secara langsung.
  • Tidak membutuhkan peralatan aktif lainnya pada setiap komputer untuk terhubung ke media transmisi.
Kerugian :
  • Teknologi lama dan sudah ditinggalkan.
  • Deteksi kerusakan yang sulit.
  • Jika kabel pada satu komputer ada yang putus maka komputer yang lain juga akan mengalami gangguan.
Topologi Jaringan Komputer ke 2 : Topologi Ring
topologi%252520ring Topologi Jaringan Komputer
Topologi Ring
Hampir sama dengan topologi bus, topologi jaringan komputer dengan menggunakan topologi ring menggunakan satu media transmisi untuk menghubungkan komputer yang satu dengan komputer yang lainnya. Perbedaannya pada topologi ring kedua terminal yang berada di ujung media transmisi saling dihubungkan sehingga menyerupai sebuah lingkaran berbentuk cincin.
Topologi jaringan komputer dengan menggunakan topologi bus juga memiliki beberapa keuntungan dan kerugian, yaitu:
Keuntungan :
  • Hemat kabel sebagai media transmisinya.
  • Tidak akan terjadi peristiwa tabrakan data (collision) karena hanya satu titik saja yang aktif saat proses transfer data berlangsung.
Kerugian :
  • Sulit mendeteksi adanya gangguan.
  • Jika kabel pada satu komputer ada yang putus maka komputer yang lain juga akan mengalami gangguan.
  • Pengembangan jaringan tidak bersifat fleksibel (kaku).

Topologi Jaringan Komputer ke 3 : Topologi Star

topologistar Topologi Jaringan Komputer
Topologi Star
Topologi jaringan komputer dengan menggunakan topologi star menggunakan sebuah terminal pusat yang biasanya disebut sebagai hub atau switch. Hub atau switch berfungsi untuk mengatur semua kegiatan komunikasi data antar komputer yang saling terhubung. Pada saat ini topologi jaringan komputer ini sering digunakan untuk sistem jaringan komputer warnet dan perkantoran.
Topologi star juga memiliki beberapa keuntungan dan kerugian, yaitu :

Keuntungan :

  • Hub/switch bertindak sebagai konsentrator.
  • Transfer data antar komputer bisa dilakukan secara bersamaan.
  • Bersifat fleksibel, mudah dilakukan penambahan komputer baru.
  • Kemudahan deteksi gangguan.
  • Jika kabel pada satu komputer ada yang mengalami gangguan, komputer yang lain masih bisa bekerja dan digunakan.

Kerugian :

  • Boros kabel, karena kabel ditarik dari masing-masing komputer ke hub/switch.
  • Jika Hub/Switch rusak maka seluruh komputer tidak dapat terhubung satu sama lain.

Itulah macam-macam topologi jaringan komputer yang sering atau umum digunakan untuk kepentingan bisnis maupun pribadi. Topologi tersebut bisa anda gunakan dengan memperhatikan terlebih dahulu keuntungan dan kerugian yang ditawarkan. Jika anda ingin membangun sebuah sistem jaringan komputer dan anda masih awam tentang teknologi jaringan komputer ada baiknya anda berkonsultasi atau mennyewa jasa seorang administrator jaringan komputer.

cara menginstall linux

Cara Menginstall Linux Ubuntu: